Wednesday, August 3, 2016

Cara Menginstall Windows 8 / 8.1 Menggunakan Flashdisk

Sebelum menginstall Windows 8 / 8.1, Anda harus mempersiapkan hal-hal berikut ini:
1. Siapkan USB Flashdisk Bootable Windows 8 / 8.1 terlebih dahulu, karena kita akan belajar cara menginstall windows 8 / 8.1 dari USB Flashdisk.
untuk lebih lengkapnya bisa lihat: Cara Menjadikan Flashdisk Bootable Windows
2. Setting BIOS agar booting dari USB Flashdisk.
3. Backup data-data penting terlebih dahulu
4. Apakah yang anda install adalah laptop? Jika iya, saya sarankan colokkan Charger Laptop Anda segera. Jangan sampai laptop kehabisan daya pada saat proses instalasi karena akan berdampak buruk pada laptop itu sendiri.


Langkah-Langkah Dalam Menginstall Windows 8 / 8.1
1. Pertama, Colokkan USB Flashdisk yang berisi Bootable Windows 8 / 8.1 ke Laptop atau PC Anda sebelum PC dihidupkan.
2. Hidupkan PC, lalu masuk ke BIOS

untuk lebih lengkapnya tentang cara masuk bios sesuai tipe dan merek Laptop atau PCmu bisa lihat: Cara Masuk ke Bios Komputer Laptop, Notebook, Netbook, PC
3. Setting BIOS agar priotas utama booting adalah dari USB Flashdisk.
4. Lalu Keluar, atau Pilih Exit and Save atau Tekan F10, maka akan muncul gambar seperti di bawah ini:

Catatan: kalau berbeda, perbedaan paling cuma sedikit pada tampilannya.
5. Tunggu, PC akan restart dengan sendirinya
6. Tekan sembarang tombol untuk memulai instalasi

Catatan: Kalau Menginstall dari USB Flashdisk yang di booting dengan aplikasi Universal USB Installer tidak perlu tekan apapun.

7. Silakan Pilih Indonesian (Indonesia) pada Time and currency format. Untuk Language to installs dan Keyboard or input method biarkan default. Kemudian pilih Next.
8. Pilih Install now untuk memulai installasi windows 8 / 8.1
9. Langsung Pilih Next jika tidak punya product key / Masukkan product key windows 8 / 8.1 nya, yang biasanya terdapat dalam satu paket sama DVD nya kalau menggunakan CD-ROM Drives. Kemudian pilih Next.
10. Centang I accept the license terms, kemudian pilih Next.
11. Saya anggap Anda saat ini sedang belajar menginstall sistem operasi windows 8 untuk pertama kalinya. Jadi, silakan pilih Custom: Install Windows only (advanced).
12. Jika Anda ingin melakukan install ulang, downgrade maupun upgrade sistem operasi windows sekaligus ingin data-data pada partisi lain tidak hilang, cukup Delete Disk 0 Partition 1 : System Reserved dan Disk 0 Partition 2 (Local C:), nanti otomatis kedua partisi yang anda delete tadi menjadi Unallocated Space.
13. Silakan Pilih Disk 0 Partition 2 sebagai lokasi instalasi windows. Kemudian pilih Next. Sebenarnya, anda bisa memilih lokasi instalasi dimana saja, tapi saya sarankan anda letakkan di Disk 0 Partition 2.
13. Proses instalasi Windows 8 / 8.1 berlangsung. Proses ini memakan waktu kurang lebih 20 menit. Selama proses berlangsung, komputer akan reboot/ restart dengan sendirinya beberapa kali.
14. Jangan tekan tombol apapun pada keyboard. Hal tersebut akan menyebabkan anda mengulangi proses instalasi dari awal. (Anda bisa Cabut USB Flashdisk yang berisi Bootable Windows 8 / 8.1 tadi dari Laptop atau PC mu setelah proses no. 13 selesai atau ada muncul loading waktu 10 second) seperti dibawah ini:
15. Pada "Personalize" Pilih warna dasar untuk tampilan windows, lalu beri nama komputer Anda.
16. Untuk "Settings: atau pengaturan ini bisa dipilih Use Express settings supaya lebih cepat.
17. Membuat Akun (Account) windows 8 / 8.1 yang baru, pilih saja "create a local account".
18. Membuat Nama untuk pengguna (User) pada Windows 8 / 8.1
19. Secara Otomatis Windows akan menyiapkan segala aplikasi yang termasuk dalam paket windows 8 / 8.1 dan tunggu sampai selesai.
20. Berikut adalah tampilan windows 8, 8.1, setelah melalui berbagai proses instalasi di atas.
21. Berikut adalah tampilan desktop windows 8, 8.1. Layar ini muncul dengan memilih tampilan desktop pada start screen windows 8 / 8.1 seperti gambar di atas, pada pojok kiri bawah atau dengan menekan tombol windows+D.
22. Proses Instalasi Windows 8 / 8.1 selesai ^_^

atau untuk lebih jelasnya lihat video dibawah ini!
Selain menginstall menggunakan USB Flashdisk, Anda juga bisa menginstall windows 8 menggunakan DVD-ROM. Cara menginstallnya pun tidak jauh berbeda dengan menginstall menggunakan USB Flashdisk. Yang hanya perlu Anda lakukan adalah mengubah priotas utama booting dengan CD-ROM Drive.

Bagi yang mau bertanya dan ingin cepat di jawab pertanyaannya, silahkan SUBSCRIBE & tulis pertanyaannya di kolom Comment di salah satu video di Channel Youtube saya ==> Noryadi DSurga
Bagi agan-agan atau sobat yang mau berdonasi silahkan Copy dan Kirim ke:
Alamat Bitcoin dibawah ini:
1DetUmSY38AX4oW7TvYRmT8MKF7NyMAQca

atau

BRI (Bank Rakyat Indonesia):
4512 - 0100 - 4017 - 533

Donasi yang sobat berikan sangat berarti bagi kami, agar kami dapat terus berbagi pengetahuan dan informasi yang tentunya memerlukan waktu dan Kouta Internet ^_^ Cie Miminnya gak mau Modal


Lihat juga:

2 comments:

  1. mas boleh menta software win8 yang ori

    ReplyDelete
  2. Jasa install windows jakarta utara


    Ingin upgrade windows lama anda? ingin mencoba versi
    windows terbaru dari microsoft ini? kami menyediakan
    jasa install windows jakarta utara bila anda ingin install windows
    dan tidak mau repot repot bawa ke reparasi komputer
    atau laptop. silahkan hubungi kami kami akan pergi ketempat
    anda. HUB : 081294209696
    Terima kasih atas kepercayaan anda.


    berikut ini aplikasi yang kami install:

    Aplikasi :

    1. Adobe Reader
    2. Mozzila Firefox
    3. Google Chrome
    4. Smadav Antivirus
    5. Avast Antivirus
    6. Ccleaner
    7. Winamp
    8. Vlc Player
    7.Winrar

    Office :
    Microsft Word
    Microsft Excel
    Microsft PowerPoint

    Software(Optional)

    Adobe Ilustrator
    Adobe InDesign
    Adobe Photoshop
    Corel Draw X4

    Silahkan Hubungi Kami
    081294209696
    Bilawal.rifai96@gmail.com
    www.mataharikomputer.com/jasa_install_windows_jakarta_utara.html

    ReplyDelete